Lalaran Merupakan Ciri Khas Santri di Lombakan dalam HSN 2020

NU Pringsewu Online – Lalaran merupakan kegiatan yang tidak terpisahkan oleh santri di masa pendirian di pondok pesantren, demi menjaga kelestarian tersebut PCNU Pringsewu mengadakan lomba Lalaran dalam rangka memepringati Hari Santri Nasional Tahun 2020 (HSN 2020), HSN tahun ini mengangkat tema Santri Sehat, Indonesia Kuat memberikan semangat baru di masa pandemi covid-19.

Lomba Lalaran ini dilakukan secara online sehingga bisa diikuti bukan hanya dari santri Kabupaten Pringsewu melainkan dari berbagai daerah di seluruh Indonesia.

Mari ikuti dan ramaikan HSN 2020 Yang di selenggarakan PCNU Kabupaten Pringsewu.

Berikut Syarat dan ketentuannya :

JUKNIS

LOMBA KREASI LALARAN NADHOM

KETENTUAN UMUM :

  1. Peserta WAJIB Follow akun sosial media LTN NU Pringsewu di akun
    • Facebook Ltn NU Pringsewu
    • Instagram LTN NU Pringsewu @ltn.nu
    • Subscribe akun Youtube NU Pringsewu Channel
  2. Kirimkan alamat Google Drive ke email : hsn2020pswlalaran@gmail.com paling lambat tanggal 10 Oktober 2020 pukul 23.59 WIB dengan format :
    • Subject             : NamaLembaga_Alamat_Nadhom_NomorWhatsApp
    • Sertakan dibadan email : NamaLembaga_Alamat_Nadhom_NomorWhatsApp
  3. Pemenang ditentukan oleh 3 dewan juri dan akan diambil Juara 1, 2, 3 dan juara favorit.
  4. Juara Favorit ditentukan oleh banyaknya like pada Video yang di Upload oleh Akun resmi Ltn NU Pringsewu. (Facebook, Instagram, Youtube)
  5. Seluruh Video yang dikirimkan menjadi HAK MILIK PANITIA
  6. Pemenang akan diumumkan pada tanggal 30 Oktober 2020 melalui akun Facebook Resmi LTN NU Pringsewu
  7. Setiap pemenang akan mendapatkan hadiah berupa Piagam dan Uang Tunai.

 

KETENTUAN LOMBA

  1. Setiap lembaga boleh mengirimkan 1 grup putera dan 1 grup puteri
  2. Lomba dilaksanakan secara online dengan mengirimkan video penampilan lengkap dari awal sampai akhir.
  3. Perlombaan terdiri dari tiga kategori tingkatan:
  4. Nadhom Aqidatul Awam
  5. Nadhom Al-‘Imrithiy
  6. Nadhom Alfiyah Ibnu Malik
  7. Jumlah setiap grup minimal 9 orang.
  8. Dalam satu grup tidak boleh campuran laki-laki dan perempuan.
  9. Durasi Video minimal 15 menit (kecuali Nadhom Aqidatul Awam).
  10. Menggunakan alat musik bebas (alat musik tradisional)
  11. Setiap grup melalarkan nadhom minimal 4 kreasi lagu.
  12. Berbusana muslim sopan dan rapi

 

PENILAIAN

  1. Penampilan (Adab dan Busana)
  2. Vokal (Suara, Kreasi Lagu, Harmonisasi)
  3. Musik (Aransemen, Harmonisasi)

HADIAH JUTAAN RUPIAH

CONTACT PERSON

Irsadul ‘Ibad               0813 6946 6567

Download Syarat dan Ketentuan Lomba Lalaran

About Admin

Istiqomah dalam Berkhidmah

Check Also

HSN 2021 Kabupaten Pringsewu, berikut cara daftar perlombaan

  Kondisi pandemi Covid-19 yang sampai dengan 2021 belum juga berakhir tidak menyurutkan antusias warga …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *